Jumat, 02 Maret 2012

Kebaya Encim ( Kerancang )

Busana wanita asli Betawi ini dahulu merupakan pakaian sehari-hari yang konon banyak disukai oleh para pendatang sebagai kebaya yang menandakan kedudukan status sosial dimasyarakat. Tak luput pula wanita istri para Belanda di tanah Betawi (para Nyai) sebutan bagi wanita yang diperistri bangsa Belanda dan wanita Cina peranakan yang begitu menyukai pakaian ini.

Busana yang dibuat dengan bahan katun rubiah/ paris/ voal/ chifon ini begitu cantik dengan khas bordir kerancang dengan motif bunga dipadukan padankan dengan sarung batik khas pesisir motif pagi sore maupun pucuk rebung dengan warna-wani cerah ceria dengan 'konde cepol' ataupun 'konde sawi asin' khas betawi sebagai riasan kepala lengkap dengan selipan 'bunga mawar' mapun 'ronce melati'.

Note :

  • Tersedia aneka pilihan warna.
  • Untuk Sewa / Pemesanan hub. 021-93786634 / 0852 11711 318, BB PIN : 2151420E


Busana Pengantin " Dandan Rias Gede "


Biasa disebut Dandan Rias Gede ala Penganten Putri Cina, demikian orang Betawi menyebutnya, karena memang mengadopsi pengantin putri cina dengan komposisi busana sebagai berikut :
  • Kebaya ( Kun ) merupakan baju atasan kebaya
  • Rok yang melebar ( Tuaki )
  • Penutup dada ( Delime / Terate )
  • Alas kaki selop " perahu kotek "
Sementara sebagai aksesories kepala, menggunakan sanggul Bu Atun ( Stupa), lengkap dengan memakai siangko lengkap dengan cadarnya, tak lupa pula tersemat 4 buah burung hong, kembang rumput, kembang goyang dan riasan pelengkap lainnya.

Adapun untuk pakaian pengantin pria mengenakan pakaian " Dandan Care Haji " yang terdiri dari :
  • Jubah / Jube
  • Gamis ( biasanya berwarna putih / krem )
  • Slempang kebesaran
  • Penutup kepala yang disebut ' Alfia atau Alpie '
  • Sebagai alas kaki mengenakan Sepatu pantofel .
Pakaian pengantin pria ini sebagai adopsi khas 'Khadromaut' karena konon menjadi kebanggaan jikalau seorang pria betawi adalah seorang yang memahami Agama Islam dengan baik, karena tugasnya sebagai kepala keluarga.



Note :
  • Tersedia berbagai pilihan warna
  • Untuk Informasi & Pemesanan, hub. 021-93786634 atau 085211711318 BB PIN : 2151420E